BAKTI SOSIAL UNY

Rektor UNY

Dalam rangka kegiatan Dies Natalis ke-53, Universitas NegeriYogyakarta mengadakan kegiatan bakti sosial di Desa Jatimulyo, Girimulyo, Kulonprogo (30/4). Kegiatan ini merupakan kerjasama antara LPPM, Fakultas Teknik selaku panitia dies natalis dan Pemerintah Kabupaten Kulonprogo. Rombongan disambut jajaran Pemerintah Kabupaten Kulonprogo termasuk Kepala Desa Jatimulyo Anom Sucondro.

Menurut Ketua LPPM UNY Dr. Suyanta bakti sosial ini merupakan salah satu kegiatan UNY dalam memperingati hari lahirnya. “Kami ucapkan terimakasih pada Pemkab Kulonprogo atas dukungannya” kata Suyanta “Pada kesempatan ini kami memberikan tali asih ini pada masyarakat Jatimulyo”.

Dalam bakti sosial ini dibagikan 250 buah paket sembako, 75 buah paket pendidikan berupa buku, tas dan alat tulis, 100 paket sembako serta pemeriksaan gratis untuk 250 orang warga, sekaligus juga diadakan senam sehat bagi warga Jatimulyo.

Kepala Dinas Sosial, Pemberdayaan Wanita dan Perlindungan Anak Kulonprogo Drs. Eko Pranyoto mewakili Plt. Bupati Kulonprogo mengucapkan terimakasih pada UNY atas perhatiannya pada warga Kulonprogo khususnya warga Desa Jatimulyo. “Sebagai perguruan tinggi harus melaksanakan kegiatan tridharma perguruan tinggi” kata Eko Pranyoto “Salah satunya adalah bakti sosial sebagai wujud pengabdian pada masyarakat”.

Rektor UNY Prof. Sutrisna Wibawa, M.Pd mengatakan bahwa bakti sosial ini sebagai wujud syukur UNY yang telah memasuki usia ke-53 yang dipaparkan dalam bentuk berbagi. Sutrisna Wibawa juga memberi masukan pada warga agar mau mendaftarkan anaknya yang lulus SMA/SMK untuk mendaftar ke UNY. “Apabila memang dari keluarga tidak mampu akan kami beri beasiswa dan biaya hidup” kata Sutrisna. Hal ini karena UNY memiliki tugas untuk memberi pendidikan pada masyarakat, sehingga bila siswa telah lulus dapat kembali untuk membangun desanya.

Pada kesempatan tersebut, rektor UNY juga berkesempatan memberi bantuan bedah rumah pada salah satu warga Jatimulyo yang kurang mampu, yaitu Wagiyem dari dusun Beteng. Sementara itu Legiyem, salah satu warga penerima bantuan sembako mengucapkan terimakasih pada UNY atas perhatiannya pada warga kurang mampu seperti mereka karena dapat meringankan kehidupan sehari-hari.

Masih dalam rangkaian bakti sosial, juga dibagikan hadiah door prize bagi warga Jatimulyo berupa sepeda, kambing, ayam dan beberapa barang keperluan rumah tangga. Warga yang beruntung mendapatkannya adalah Reben yang mendapatkan sebuah sepeda serta Suparti dan Poniyah yang masing-masing berhasil mendapatkan seekor kambing. Kepala Desa Jatimulyo Anom Sucondro menyabut gembira kegiatan UNY di desanya. “warga sangat antusias dengan kegiatan ini, sehingga target yang dulunya 300 orang meningkat dua kali lipat” ungkap Anom. Harapan kedepannya selain bakti sosial, Anom berharap ada pelatihan untuk pemberdayaan masyarakat yang dapat diikuti oleh Karang Taruna. Pelatihan ini dapat berwujud ceramah dan action riil pada obyek yang dilatih. (dedy)

Tags: